Ignition 2 Jakarta 1000 Startup Digital

8:44 PM



Hari minggu kemaren tanggal 28 Agustus, Alhamdulillah, Saya dapat kesempatan untuk mengikuti kegiatan “Ignition 2 Jakarta”  1000 Startup Digital mewakili startup yang sedang saya rintis, ByGrow (Aplikasi untuk Mengontrol dan Merekam setiap Tahap Tumbuh Kembang Anak).. Banyak inspirasi dan knowledge yang saya dapatkan dari para pembicara di kegiatan ini. Tidak tanggung-tanggung, semua pembicaranya merupakan founder dan petinggi dari berbagai perusahaan dan startup Indonesia yang keren dan menginspirasi. Kegiatan Ignition 2 Jakarta ini terfokus untuk membentuk pola pikir untuk menyelesaikan masalah melalui teknologi digital. Materinya disampaikan dalam bentuk talkshow dengan beberapa sesi. Dari Kegiatan ini ada  3 poin yang menurut Saya penting, yaitu :

Karakter Seorang Founder
Sebagai seorang founder dari sebuah startup, Kita harus peka dengan sekitar sehingga dapat melihat masalah dan peluang. Dari masalah dan peluang tersebut, seorang Founder harus kreatif, inovatif dan solutif mencari solusi. Selain itu, sebagai founder, kita juga harus berani gagal. Segeralah memulai bereksperimen mewujudkan ide dan mimpi, agar Kita segera tahu apakah ide kita butuh perbaikan atau bahkan butuh diganti. Semakin cepat kita memulainya, semakin cepat juga ide Kita menjadi lebih baik dan nyata. Untuk mewujudkan ide kreatif Kita, kadang membutuhkan berbagai keahlian yang mungkin Kita tidak miliki sehingga Kita perlu berkolaborasi dengan orang lain yang nantinya kita sebut Partner. Carilah partner yang keahliannya lebih expert dibandingkan Kita. Untuk mengajak mereka, Kita sebagai founder harus percaya diri dan yakin akan visi dan ide Kita karena pada saat ini, tidak ada lagi yang bisa kita berikan ke mereka selain visi yang besar. Mendapatkan partner bisa dimana saja dan kapan saja, tetapi jika kita bingung alternatifnya Kita bisa medapatkannya dari mengikuti pelatihan-pelatihan, seminar, inkubasi, ataupun komunitas yang berhubungan dengan ide yang ingin  kita wujudkan.

Manage the Innovation
Poin kedua yang tak kalah penting buat startup yaitu memanage inovasi. Inovasi merupakan proses, panjang-pendek waktunya bergantung dari tim, semakin cepat proses tersebut semakin baik serta dilakukan secara kontinyu.  Untuk mewujudkan hal tersebut, Kita perlu menginvest dalam perekruitan anggota tim, serta pengembangan skill dari anggota tim tersebut. Selain itu, untuk menciptakan inovasi yang super, Kita harus menset Goal yang super juga. Kita harus berpikir out of the box untuk mencari titik temu dari masalah yang besar, solusi yang radikal, dan teknologi yang canggih sehingga tercipta inovasi yang super.  

Performansi Startup
Melihat startup yang Kita rintis berkembang adalah suatu kebahagiaan yang luar biasa buat Kita sebagai founder. Tetapi apakah Kita tahu indikator-indikator apa yang kita gunakan untuk mengukur perkembangan startup Kita. Indikator-indikator tersebut beraneka ragam bergantung dari jenis startup itu sendiri. Di tulisan ini , Saya ingin menshare indikator-indikator yang dipakai Female Daily dan AR&Co: jumlah pengguna, jumlah transaksi, jumlah interaksi pengguna dengan produk, seberapa lama pengguna berinteraksi dengan produk, inovasi, organic search dan direct search.
Pada tahap ini, fokuslah pada product market fit. Apabila startup Kita sudah profittable, bisa direplikasi, dan mandiri tanpa adanya founder, barulah Kita melangkah menuju tahap scaling up.

Begitu banyak knowledge dan inspirasi yang Saya dapat dari Ignition 2 Jakarta 1000 Startup Digital. Hal ini membuat Saya termotivasi dan bertambah semangat untuk mewujudkan ByGrow (Aplikasi untuk Mengontrol dan Merekam setiap Tahap Tumbuh Kembang Anak). Semangat buat Kita semua.
 “Keep Learning, Keep Sharing, and Keep Inspiring” –DeraHafi-

Terima kasih atas bimbingannya dan inspirasinya :
·        Andreas Sanjaya (CEO iGrow)
·        Alfatih Timur (CEO Kitabisa)
·        Arif Fajar Saputra (CEO AMPlified)
·        Dian Wulandari (COO Marketeers)
·        Hanifa Ambadar (CEO Female Daily)
·        Indrasto Budisantoso (CEO Jojonomic)
·        Inne Nathalia (Digital Strategist Superintendent Kompas TV)
·        Peter Shearer (Managing Director AR&Co)
·        Tommy Herdiansyah (Founder Code Margonda)
·        Tyovan Ari Widagdo (CEO Bahaso.com)
·        Yukka Harlanda (CEO Brodo)





You Might Also Like

0 comments

Paperpeace

Paperpeace
Graphic and Digital Design for Wedding E-Commerce

Futlime

Futlime
Customized and Personalized Gift E-Commerce

tanya pr

tanya pr
Mobile Education App for Student Problem Solving